Pada Hari Sabtu 18 September 2010, Forum Pengajian Jumat (FPJ) mengadakan silaturahim bersama masyarakat muslim di Western Sydney Suburb dengan mengundang Majelis Taklim Fajar Islam, Majelis Taklim Al Ikhlas dan Forum Study Islam (FSI). Acara ini dimaksudkan untuk memperkuat tali ukhuwah Islam. Acara dipandu oleh bapak Adjie Natapradja dimulai pada jam 7 pm, setelah sebelumnya dilakukan pemutaran film Penciptaan Alam Semesta produksi Harun Yahya. Susunan acara selengkapnya adalah :
1. Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al Qur'an oleh ananda Ismail dan penterjemah oleh ananda Gesit.
2. Sambutan dari koordinator Forum Pengajian Jumat bapak Agus Hermawan yang menyampaikan rasa terima kasih atas kedatangan para jamaah dan sedikit ulasan tentang pentingnya menjalin silaturahim, serta harapan lebih terjalinnya hubungan masyarakat muslim di western suburb dengan CIDE. Juga menyampaikan bahwa saat ini Forum Pengajian Jumat telah terigistrasi sebagai asosiasi dengan nama ISLAM.
3. Sambutan dari CIDE yang diwakili oleh Bapak Rudi Mawardi yang menyampaikan rasa terima kasih atas undangan Forum Pengajian Jumat, serta harapan umat Islam di Western Suburb semakin erat terjalin ukhuwah Islam. Juga disampaikan harapan agar kerjasama CIDE dengan masyarakat Muslim di Western Suburb dapat terjalin dengan baik di masa-masa mendatang.
4. Presentasi aktifitas Forum Pengajian Jumat oleh bapak Bambang PK dengan menampilkan slide yang berisi awal berdirinya Forum Pengajian Jumat, aktifitas tetap, aktifitas tidak tetap, serta progres-progres yang telah dicapai oleh Forum Pengajian Jumat.
5. Tausyiah oleh ustad Ardi Hanan yang antara lain inti yang disampaikan adalah :
- Silaturahim seharusnya tidak sekedar bertemu secara fisik saja, tetapi berbekas pada hati ke hati masing-masing jamaah yang melakukan silaturahim. Untuk mencapai hal tersebut dibutuhkan hati yang ikhlas.
- Muslim saat ini banyak yang kehilangan identitas, banyak identitas muslim yang ditampilkan hanya secara fisik saja, tetapi identitas seorang muslim seharusnya juga ditunjukkan dengan hati yang ikhlas dan tindakan-tindakan yang mencerminkan perbuatan yang Islami.
- Pembanding antara muslim yang satu dengan yang lain di mata Allah bukanlah harta, umur atau keturunan, melainkan ketaqwaan seseorang.
- Seharusnya majelis-majelis taklim yang ada di Western Suburb terus melakukan kegiatan silaturahmi dengan saling memberikan dukungan antara majelis taklim yang satu dengan majelis taklim lainnya.
6. Acara penutup adalah pembagian kenang-kenangan untuk para ustadz dan ustadzah yang telah meluangkan waktu memberikan bimbingan kepada Forum Pengajian Jumat, para ustadz dan ustadzah tersebut adalah ustadz Zaenal Arifin, ustadz Zulkarnaen, ustadz Cecep, ustadz Ardi Hanan, ustadz Abdul Hakim, ustadzah Evi, ustadzah Errien, ustadzah Diah, dan ustadzah Rosdiana.
Setelah acara selesai dilanjutkan ramah tamah sambil menikmati hidangan yang telah disediakan oleh ibu-ibu Forum Pengajian Jumat. (Bambang PK)
3 comments:
Sedikit tambahan dari saya atas tausyiah yg disampaikan Ustadz Ardhi,Seusai ramadhan terbaik kali ini, mari kita perkuat pondasi dalam nurani, bahwa segala amalan yang dilakukan hanya karena Allah SWT, serta yakin bahwa kita dapat bersatu, minimal saat ini bisa berempati dan tetap mendo’akan saudara-saudari kita diberbagai belahan bumi lainnya. Do’a sebagai pelekat hati, amalan yang merupakan bukti dan petunjuk yang kuat dan jelas akan kejujuran dan kesempurnaan keimanan seseorang. Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wa Sallam bersabda, “Tidak sempurna keimanan salah seorang diantara kalian sampai ia mencintai untuk saudaranya apa-apa yang ia cintai bagi dirinya sendiri (dari segala hal yang baik).” (HR. Al-Bukhari dan Muslim)
Terima kasih banyak atas tambahannya yang sangat bermanfaat ini.
semoga moment seperti ini bisa terus berkesinambungan... bukan hanya utk bulan2 tertentu...krn ternyata muslimin dan muslimah indonesia yg ada di west sydney ini cukup banyak kl dikumpulkan... meskipun menurut keterangan dari penyelenggara katanya ini blm hadir semuanya... subhanalloh...kebersamaan spt inilah sesungguhnya yg bisa memperkuat keislaman kita baik dari pandangan muslim maupun non-muslim... well done bro
Post a Comment