Pada hari jumat 29 oktober 2010 pengajian Forum Pengajian Jumat (FPJ) diisi oleh ustadz Nursjamsi. Pengajian kali ini selain pengajian rutin juga melakukan pengumpulan dana untuk menyumbang bencana di Indonesia.Tema kajian malam ini adalah tentang musibah yang menimpa di berbagai negara-negara di dunia termasuk di Indonesia. Kita harus memikirkan umat Islam yang sedang mengalami banyak cobaan, sehingga saat ini umat Islam dalam keadaan yang terpuruk, kondisi yang memprihatinkan.
Islam terdiri dari aqidah ruhiyah dan siyasiyah. Tidak hanya ibadah ritual saja tetapi juga masalah yang berkenaan dengan pengaturan hidup secara keseluruhan. Untuk itulah sesama umat Islam harus memperhatikan/membantu kesulitan saudara sesama Islam. Banyaknya musibah yang menimpa umat Islam saat ini adalah sebuah peringatan bagi umat Islam dari Allah Swt kepada umatnya, karena sesungguhnya Allah akan selalu menguji umatnya dengan berbagai kesulitan, dan berbahagialah orang-orang yang sabar menghadapi ujian tersebut. Sesungguhnya dengan ujian tersebut seharusnya umat Islam akan lebih banyak mengingat kepada Allah Swt.
Dengan banyaknya cobaan yang menimpa umat Islam seharusnya umat Islam menjadi sadar agar mengoreksi diri sendiri terhadap dosa-dosa yang telah diperbuat karena kerusakan yang ada di dunia ini akibat dari tangan-tangan manusia Maka kita harus berpikir apa dosa yang telah diperbuat oleh individu muslim maupun sebagai sebuah komunitas masyarakat atas ujian Allah Swt. Dosa besar yang dilakukan oleh individu seperti mengkonsumsi alkohol, membunuh, berzina banyak dilakukan, namun demikian dosa yang lebih besar lagi adalah perlindungan terhadap dosa-dosa besar tadi yang dilakukan oleh sebuah negara. Sistem kenegaraan yang ada di negeri-negeri muslim saat ini termasuk Indonesia melegalkan hal-hal yang menyangkut dosa besar tersebut. Untuk itulah selain kita memperbaiki diri sendiri kita harus memberikan peringatan kepada penguasa agar menerapkan sistim kehidupan yang berasal dari Allah Swt, sebuah sistem yang tidak melindungi berbagai kemaksiatan tersebut.
Untuk itu menyikapi berbagai musibah yang ada ini, selain kita memberikan bantuan harta, lebih dari itu kita harus memberikan kesadaran kepada umat Islam agar merubah kehidupan pribadi dan kehidupan bermasyarakat berdasarkan hukum-hukum Islam. Perbaikan berdasarkan hukum-hukum Islam harus dilakukan pada tingkat individu, masyarakat, dan negara.
Pengajian kali ini mendapat tamu seorang mualaf saudara Erwin yang baru masuk Islam sekitar 2 tahun dan akan pulang ke Indonesia untuk memberikan dakwah ke orang tuanya yang masih beragama non Islam. Dalam kesempatan ini saudara Erwin memberikan sedikit latar belakang dia masuk Islam dan meninggalkan agamanya yang lama. (BPK)