Pada hari Jumat 31/12/2010 Forum Study Islam (FSI) menyelenggarakan kajian Islam bertema 'Mengenal Tahun Baru Islam'. Acara yang dipandu oleh bapak Azis ini didahului dengan pemutaran film islami yang berjudul 'Sejarah Penerapan Syariat Islam di Indonesia'. Acara utama dimulai tepat pada pukul 10.30 pm dengan didahului pembacaan ayat suci Al quran oleh Bapak Rapotan. Selanjutnya kajian Islam disampaikan oleh ustadz Ardi Abdul Hanan dan Ustadz Zulkarnaen.
Pada kesempatan pertama ustadz Ardi Abdul Hanan menyampaikan bahwa umat islam mempunyai tahun tersendiri yang dikenal dengan tahun Hijriah dan bulan Muharram sebagai awal dari bulan-bulan tahun Hijriah. Kalender islam diambil dari hijrahnya Rasulullah dari Mekah ke Madinah, dimana selama 13 tahun selama di Mekah Rasulullah berdakwah untuk memperbaiki aqidah kaum Quraisy. Dakwah Rasulullah ini mendapat banyak hambatan bahkan Rasulullah mengalami ancaman pembunuhan sehingga Rasulullah melakukan hijrah dari Mekah ke Madinah untuk mendirikan negara Islam yang pertama kali, setelah sebelumnya sebagian para sahabat berhijrah lebih dahulu ke Madinah atas petunjuk Rasulullah.
Pada kesempatan kedua Ustadz Zulkarnaen menyampaikan ketika para sahabat akan menentukan tahun/kalender Islam ada beberapa usulan dari mana mulainya, usulan itu antara lain sama dengan kalender romawi, atau usulan dimulainya kelahiran Rasulullah. Namun keputusan yang dianggap paling tepat adalah diambil dari hijrahnya nabi Muhammad SAW.
Rasulullah diutus Allah SWT untuk memperbaiki aqidah bangsa Arab dari penyembahan kepada selain Allah SWT kepada penyembahan hanya kepada Allah SWT. Dakwah Rasulullah ini mendapat tantangan dari bangsa Arab. Pada saat yang bersamaan Rasulullah berdakwah kepada para kabilah-kabilah untuk menawarkan Islam sebagai pedoman hidup, sampai kabilah yang berasal dari Madinah berbaiat kepada Rasulullah. Setelah terjadi baiat kedua di aqabah maka Rasulullah melakukan hijrah ke Madinah dan mendirikan negara Islam yang pertama, sejak saat itu diterapkan sistem kehidupan Islam baik dari segi aqidah, sosial, ekonomi dan politik. Sejak saat itulah peradaban Islam berkembang menjadi suatu peradaban yang sangat maju dan menjadi pusat peradaban dunia. (BPK)
2 comments:
Salam, Alhamdulillah saya dapat pembelajaran baru ketika menghadiri majlis ini... sungguh rugi seandainya saat itu kl saya tidak dapat hadir.... semoga kajian2 islam spt ini terus berlanjut. jazakalloh mas Bambang buat uploadnya juga.
Wasalam,
Terima kasih mas agus atas dukungannya
Post a Comment